--sebab hidup kami ini adalah hidup karena percaya, bukan karena melihat-- 2 Korintus 5:7
Semua orang sedang subuk. Sangat sibuk, sehingga tidak ada waktu untuk percaya kepada Tuhan. Menanggung untuk percaya itu membutuhkan banyak waktu, tidak asal percaya kepada Tuhan dan menerimaNya sebagai Juru Selamat maka akan mendapatkan hidup yang kekal, dan apa yang kita minta dalam namaNya Tuhan berikan.
Kita ke gereja bukan untuk buang-buang waktu, tetapi menikmati makanan rohani karena selama 6 hari kita sudah bekerja keras, memeras keringat, otak, sehingga tubuh dan hati lelah sekali.
Beban-beban yang kelihatan ataupun tidak, semuanya yang menimpa kita boleh datang. Tetapi, dengan janji Tuhan, barang siapa yang berbeban berat boleh datang kepada Tuhan. Sehingga kita bisa merasa lega.
Percaya itu tidak memerlukan biaya, tidak perlu kedudukan, jabatan, bahkan orang yang tidak sekolah atau buta huruf pun bisa untuk percaya.
Tidak ada sesuatu yang dapat menghalangi seseorang untuk percaya.
Kita bisa percaya sekarang dan tidak ada yang bisa menghentikan bila kita ingin percaya. Yang menghalangi adalah ketidakpercayaan kita sendiri.
Mulai dari sekarang marilah kita buang keraguan, ketidakpercayaan kita, dan mulai untuk beriman kepada Tuhan. Mulai dari hal kecil sampai hal yang besar sekalipun.
Oleh: Pdp. Lilik-Jember
Tidak ada komentar:
Posting Komentar