Orang sakit atau bermasalah karena 5 macam:
1. Karena kuasa kegelapan.
Sedang kedua orang buta itu keluar, dibawalah kepada Yesus seorang bisu yang kerasukan setan. Dan setelah setan itu diusir, dapatlah orang bisu itu berkata-kata. Maka heranlah orang banyak, katanya: "Yang demikian belum pernah dilihat orang di Israel." Matius 9:32-33
2. Karena pekerjaan Tuhan
Jawab Yesus: "Bukan dia dan bukan juga orang tuanya, tetapi karena pekerjaan-pekerjaan Allah harus dinyatakan di dalam dia. Yohanes 9:3
3. Karena diri sendiri
Murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya: "Rabi, siapakah yang berbuat dosa, orang ini sendiri atau orang tuanya, sehingga ia dilahirkan buta?" Yohanes 9:2
4. Karena orang tua (kutuk)
Murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya: "Rabi, siapakah yang berbuat dosa, orang ini sendiri atau orang tuanya, sehingga ia dilahirkan buta?" Yohanes 9:2
5. Karena orang lain (disantet)
Cara kerja Allah: masuk melalui Roh > Jiwa > Tubuh
Cara kerja iblis: masuk melalui Tubuh > Jiwa > Roh
Semoga Allah damai sejahtera menguduskan kamu seluruhnya dan semoga roh, jiwa dan tubuhmu terpelihara sempurna dengan tak bercacat pada kedatangan Yesus Kristus, Tuhan kita. I Tesalonika 5:23
1. Masuk melalui tubuh
Membuat manusia menjadi hamba dari hawa nafsunya dan kesenangan tubuh jasmani.
Contoh: Hawa jatuh karena mata
Perempuan itu melihat, bahwa buah pohon itu baik untuk dimakan dan sedap kelihatannya, lagipula pohon itu menarik hati karena memberi pengertian. Lalu ia mengambil dari buahnya dan dimakannya dan diberikannya juga kepada suaminya yang bersama-sama dengan dia, dan suaminyapun memakannya. Kejadian 3:6
Daud jatuh karena nafsu yang timbul dari mata
Sekali peristiwa pada waktu petang, ketika Daud bangun dari tempat pembaringannya, lalu berjalan-jalan di atas sotoh istana, tampak kepadanya dari atas sotoh itu seorang perempuan sedang mandi; perempuan itu sangat elok rupanya. II Samuel 11:2
2. Masuk melalui jiwa
Jiwa terdiri dari:
Kehendak: Iblis mematikan inisiatif dan kehendak bebas kita, hingga jiwa kita menjadi liar.
Emosi: Melalui krisis-krisis dan perubahan mendadak dalam hubungan dengan seseorang.
Intelek (pikiran): Melalui pikiran-pikiran yang salah, doktrin yang keliru, dan kesimpulan-kesimpulan yang menyesatkan.
Jiwa adalah tempat paling rawan karena terletak antara tubuh dan roh. Jika jiwa lemah maka roh lain akan masuk.
3. Masuk melalui roh
Manusia dengan penglihatan-penglihatan dan wahyu-wahyu yang palsu. Mereka kadang-kadang berbicara langsung kepada manusia, korban mereka melalui suara yang terang mengatasnamakan Allah atau disebut “Dua Kepribadian”
Tetapi Roh dengan tegas mengatakan bahwa di waktu-waktu kemudian, ada orang yang akan murtad lalu mengikuti roh-roh penyesat dan ajaran setan-setan
I Timotius 4:1
Darimana kuasa itu masuk :
Saat kita membuka celah melalui dosa dan ketidaktaatan. Semakin besar celah itu, semakin besar pula kuasa itu masuk.
Bagaimana supaya kuasa itu tidak masuk :
Jangan beri kesempatan (celah) pada iblis Efesus 4:27 termasuk yang terdapat pada Efesus 4:31, I Korintus 6:9-10
Roh jahat tidak suka berada dekat dengan orang Kristen yang selalu berbicara sesuai dengan Firman Allah.
Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta kepada-Nya." Lukas 11:13
Bagaimana cara melepaskan kalau kuasa itu sudah masuk:
Melalui pelepasan dan pembimbingan yang berkala.
Kamu berasal dari Allah, anak-anakku, dan kamu telah mengalahkan nabi-nabi palsu itu; sebab Roh yang ada di dalam kamu, lebih besar dari pada roh yang ada di dalam dunia. I Yohanes 4:4
Oleh: Ev. Liem Thin Ping
Tidak ada komentar:
Posting Komentar